Ram besar apakah membuat android jadi kencang?

Saat ini banyak sekali hp dengan kapasitas ram yang besar, bahkan ada yang sampai 12Gb, lalu apakah ram yang besar akan mempengaruhi performa hp?

Pengertian Ram pada Android


Apakah ram bisa membuat android menjadi lebih kencang?
Gambar RAM

 Ram merupakan singkatan dari Random Access Memory. Fungsinya yaitu untuk membaca dan menyimpan data untuk sementara.

 Biasanya menyimpan data dari game atau aplikasi yang berjalan dilatar belakang.

 Saat kalian menggunakan hp dengan kapasitas besar, tentunya akan lebih banyak juga aplikasi yang bisa kalian buka secara bersamaan, tanpa harus menutup aplikasi lainnya.

Apa yang di maksud penyimpanan data sementara? Disini kami akan memberikan contoh sederhananya.

 Misalnya, saat kalian membuka aplikasi YouTube, lalu kalian buka lagi aplikasi Chrome. Secara otomatis data dari aplikasi YouTube akan masuk kedalam ram.

 Fungsinya yaitu agar saat kalian membuka lagi aplikasi YouTube, aplikasi YouTube tidak perlu booting atau memuat ulang

Jenis dan kapasitas

  • LPDDR
  • LPDDR2
  • LPDDR3
  • LPDRR4

 Kapasitas-nya sendiri juga berfariasi mulai dari 2gb, 3gb, 4gb, 6gb, 8gb dan 12gb. Bahkan dulu ada juga dengan kapasitas yang lebih kecil seperti 250mb, 512mb dan 1gb.  Sedangkan Hp jaman sekarang, rata-rata mempunyai kapasitas 6gb, 8gb dan 12gb.

Contoh perbandingan ram kecil dan besar

 Berikut ini adalah contoh perbandingan antara hp dengan kapasitas Random Access Memory berkapasitas kecil dan besar.

Kapasitas kecil

 Misalnya kalian membuka aplikasi YouTube, lalu kalian ingin membuka satu aplikasi lagi yaitu WhatsApp, nantinya aplikasi YouTube akan tertutup secara otomatis.

 Hal ini bertujuan agar aplikasi WhatsApp bisa di buka. Dan saat ingin membuka lagi aplikasi YouTube, tentunya aplikasi tersebut akan booting atau memulai ulang dari awal.

Kapasitas besar

 Beda halnya dengan kapasitas Random Access Memory yang besar, saat membuka aplikasi YouTube, lalu membuka lagi aplikasi WhatsApp, aplikasi YouTube tidak perlu booting atau memulai ulang.

 Karena dengan kapasitas yang kecil hanya bisa menampung data yang terbatas. Akan tetapi dengan kapasitas yang besar bisa menampung data lebih banyak.

 Semakin besar kapasitas-nya maka semakin banyak aplikasi yang bisa dijalankan pada background atau latar belakang.

 Jadi jika kalian bertanya apakah semakin besar kapasitas ram maka performa akan semakin kencang? Jawabanya TIDAK. Ada beragai faktor lainya.

Faktor yang membuat hp jadi kencang

 Ada berbagai faktor juga yang membuat performa hp menjadi kencang, seperti Prosesor, Sistem Operasi dan lain sebagainya.

 Pada intinya semua komponen dari perangkat tersebut harus imbang, agar semua komponen bisa bekerja secara optimal.

 Ram besar juga tidak menjamin saat kalian berpindah pindah aplikasi dengan cepat, ada faktor dari sistem operasi yang bisa memperlambat kecepatan tersebut.

 Jika kapasitas besar dan sistem operasinya berantakan percuma saja, misalnya dengan kapasitas 4gb tapi sistem operasinya terlalu berhati-hati, misalnya kalian baru membuka beberapa aplikasi dan kapasitas penyimpanan data masih besar, akan tetapi aplikasi tersebut sudah ditutup terlebih dahulu oleh sistem operasi.

 Contohnya saja pada iPhone, walaupun iPhone memiliki kapasitas yang lebih kecil dibandingkan Android, akan tetapi iPhone bisa mengimbangi bahkan bisa lebih kencang.

 Ada berbagai alasan, salah satunya sistem operasi iPhone (ios) lebih sederhana dan efisien jadi tidak terlalu membutuhkan kapasitas ram yang besar.

 Untungnya sistem operasi sekarang kebanyakan sudah dioptimalkan, dengan penataan yang lebih rapi.

Cara memanfaatkan ram agar kinerja hp maksimal

  • Menutup aplikasi yang sudah tidak digunakan
  • Menghapus aplikasi yang tidak terpakai
  • Menonaktifkan widget
  • Optimalkan pengaturan sistem
  • Nonaktifkan animasi

Kesimpulan

 Semakin besar kapasitas ram tentu saja itu adalah hal yang bagus, akan tetapi harus di sesuaikan dengan spesifikasi hp yang bagus juga.